detik9news.com — Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 15 Kota Tegal kembali membuktikan eksistensinya di tengah masyarakat dengan menggelar kegiatan sosial bertajuk “RAPI dan Masyarakat Kota Tegal Anti Vandalisme”, Minggu (15/6).
Kegiatan yang dipusatkan di sejumlah titik kawasan kota ini berupa pembersihan serta pengecatan ulang dinding-dinding yang sebelumnya dipenuhi coretan-coretan tidak bertanggung jawab. Aksi tersebut melibatkan puluhan anggota RAPI yang dengan penuh semangat turun langsung ke lapangan, membawa cat dan peralatan kebersihan lainnya.
Ketua RAPI Wilayah 15 Kota Tegal Rif’an (JZ11IQC) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kontribusi organisasi dalam menjaga keindahan dan estetika kota. Ia menegaskan bahwa RAPI bukan sekadar organisasi komunikasi, tetapi memiliki peran sosial yang aktif dan konsisten.
“Kami ingin masyarakat tahu bahwa RAPI bukan organisasi yang hanya duduk diam atau sekadar berkegiatan di udara. Kiprah kami nyata dan tertata. Ini bukti bahwa kami hadir untuk lingkungan dan masyarakat,” ujarnya.
Dengan membentangkan spanduk bertuliskan “Jangan Kotori Kota Kami dengan Coretan Jailmu!”, para anggota RAPI ingin menyampaikan pesan moral kepada masyarakat, khususnya generasi muda, untuk lebih mencintai lingkungannya dan tidak merusak fasilitas umum dengan aksi vandalisme.
Kegiatan sosial ini disambut positif oleh warga sekitar. Mereka berharap langkah serupa dapat terus digalakkan, baik oleh organisasi masyarakat, pemerintah, maupun komunitas lainnya, demi terciptanya lingkungan kota yang bersih, aman, dan nyaman.
Keterlibatan langsung para anggota RAPI dalam kegiatan sosial ini menjadi refleksi dari semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap kota. RAPI Kota Tegal membuktikan bahwa menjaga kebersihan kota bukan hanya tugas pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama.(han)
